Bayangkan situasinya seperti ini: Perang. Jerman. Nazi. Yahudi. Lesbian. Apa yang akan terjadi jika seorang perempuan Jerman jatuh cinta pada perempuan Jerman-Yahudi di masa PD II? Seakan belum cukup rumit, si perempuan Jerman itu adalah istri tentara Nazi. Di sisi lain perempuan Yahudi itu adalah anggota gerakan mata-mata bawah tanah.

Aimee & Jaguar mengisahkan kisah cinta antara Lilly Wust (Juliane Köhler) dan Felice Schragenheim (Maria Schrader) yang berlokasi di Berlin pada tahun 1944. Dua perempuan ini berasal dari dunia yang berbeda. Sebagai keturunan Yahudi, Felice ikut gerakan bawah tanah sambil menjadi mata-mata dengan bekerja di koran milik Nazi. Lilly adalah istri tentara Jerman yang patuh, bahkan memperoleh medali karena telah melahirkan 4 putra keturunan Arya.

Mereka saling bertukar surat dan puisi dengan nama samaran Aimee (Lilly) dan Jaguar (Felice). Mereka bercinta di bawah hujan bom sekutu dan tembakan Gestapo. Dua perempuan yang berusaha mengais setitik kebahagiaan di tengah perang, tanpa tahu apakah esok mereka bisa melihat matahari terbit lagi.

Felice menjalani hidup dengan bebas, semangat tak berbatas bersama sahabat-sahabat lesbiannya yang membentuk komunitas kecil lesbian Yahudi. Lilly yang merasa hidupnya hampa dengan suami yang tak pernah dicintainya terpesona pada kehidupan Felice. Dan ketika hubungannya dengan Felice tertangkap basah sang suami, Lilly pun memilih. Tanpa memikirkan risikonya dia memilih Lilly. Dan karena cinta pula Felice tidak peduli pada risiko memutuskan tinggal di Berlin bersama Lilly, sementara tentara Gestapo mengobrak-abrik kota menangkapi orang-orang Yahudi.


Apa yang terjadi pada Lilly dan Felice ini jadi luar biasa hebat karena diangkat dari kisah nyata. Lilly berusia 85 tahun dan tinggal di Berlin pada saat film Aimee & Jaguar ini diedarkan tahun 1999, dan tetap tinggal di Berlin hingga meninggal dunia pada 31 Maret 2006.

Lilly Wust berusia 86 th. Foto dari www.planetout.com

Aimee & Jaguar diangkat ke layar lebar oleh sutradara Max Färberböck dari buku yang ditulis oleh Erica Fischer dengan judul yang sama, berdasarkan kumpulan surat cinta Lilly dan Felice serta cerita yang dituturkan Lilly Wust padanya. Kisah cinta yang mengalahkan maut ini terbit pada tahun 1994 dan menjadi bestseller di Jerman dan telah diterjemahkan ke dalam 11 bahasa.

Film berbahasa Jerman yang berdurasi 125 menit ini dinominasikan sebagai film asing terbaik dalam Golden Globe Award 1999. Kedua aktris dalam film Aimee & Jaguar, Juliane Köhler dan Maria Schrader mendapat penghargaan Silver Bear sebagai aktris terbaik di 1999 Berlin Film Festival.

@Alex, RahasiaBulan 2007

NB: Untuk info lebih lanjut tentang Lilly Wust, silakan klik:
Wawancara dengan Lilly Wust: www.planetout.com
Sumber lain: http://www.zeitgeistfilms.com/

0 comments:

Subscribe